Korban pertamaku-Macak

Di cerita sebelumnya aku sudah cerita ya, kalo aku sedang suka macak. Hihi. Nah, janjianlah daku sama kembaranku, Mimi – kembaran tanggal lahir maksudnya, beda bapak beda ibu sihh :p

Berhubung dia rumahnya di Ungaran, sementara daku rumahnya di Ngaliyan, janjianlah kami di Tembalang-kostan temen. Nebenglah itu macak-macakan di kostan temen. Sebutlah ini temenku namanya Mirtsa, kemudian waktu aku ngeluarin piranti-piranti macak, temenku si Hida-sekostan sama Mirtsa- nyamperin. Terus dia minta dikerokin alisnya. Terus minta sekalian dibikinin alis. Terus sekalian minta dandan rambut, hahaaa.

Ini penampakannya. Ceritanya dia ini gaya mbak-mbak yang galak-galak sok cool gitu lho. Nyampe nggak ya kesannya? >,< Dia terlihat puaas sama alisnya, katanya alisnya jadi stunning n mukanya keliatan galak banget *padahal menurutku sih nggaak. Terus itu dandanan masih dipake sampe dia les privat bahasa Jepang -_-

hida

Lanjut ke tujuan awal aku macakin Mimi yaaa… Aku kelupaan bawa concealer dong… Padahal pipinya dia ada beberapa bekas jerawat gitu. Dan aku cuma bawa foundie netral yang ringan. Karena sebenarnya emang tujuan awal cuma belajar rias mata sipit. Yaaa gapapalah yaa Miii ^^

Ini penampakannya, alisnya nggak dicukur-request dari beliau. Tsaah.. Kemudian ternyata bibir Mimi itu agak kering gitu. Jadi harus dikasih pelembab. Aku pakein minyak zaitun dari Mustika Ratu, baru aku kasih lipstik, aku pake lipstik Wardah Exclusive Lipstick Golden Coral.

mimi

Tinggalkan komentar